Loading...

SILABUS USHUL FIQH


Mata Kuliah             : Ushul Fiqh
Fakultas                   : Tarbiyah STAINU Kebumen
Program Studi           : PAI
Program                    : S1
Bobot                        : 2 SKS


A.     DESKRIPSI MATA KULIAH
Ushul Fiqh adalah ilmu yang membahas sumber hukum (dalil), hukum, kaidah dan ijtihad yang bersumber dari al-Qur’an dan Sunnah. Oleh sebab itu, ushul fiqh merupakan instrumen utama di dalam pembentukan dan pengembangan hukum Islam.Mata kuliah ushul fiqh penting diberikan kepada mahasiswa sebagai bekal untuk berkecimpung di masyarakat, karena mempelajari ushul fiqh, di samping secara teoritis mampu mengetahui bagaimana terbentuknya hukum Islam, juga dapat digunakan sebagai metode ijtihad dalam upaya menjawab masalah-masalah baru yang belum ada rumusan hukumnya.

B.    TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Mahasiswa dapat memahami pengertian, obyek, tujuan serta sejarah perkembangan ushul fiqh.
2. Mahasiswa memahami sumber dan dalil hukum Islam, mengenal metodologi penemuan hukum Islam, baik dengan pendekatan linguistik maupun maqasid as-syariah, serta mengenal metodologi penemuan hukum Islam kontemporer.
3. Mahasiswa mendapat gambaran mengenai hukum-hukum syari’ah, baik taklifi maupun wadh’i, serta mengenal beberapa kaidah-kaidah ushul fiqh.
4. Mahasiswa memiliki pengetahuan mengenai konsep ijtihad serta aspek-aspek serta ruang lingkupnya.

C.    STRATEGI PEMBELAJARAN
           Dosen menjelaskan mengenai hal-hal yang bersifat umum terkait kajian Ushul Fiqh, kemudian mahasiswa diberi tugas untuk menulis makalah dengan mengambil topik yang telah disediakan oleh dosen. Makalah dipresentasikan, dikaji dalam forum kelas dan kemudian diberi catatan serta komentar oleh dosen mengenai diskusi yang berlangsung.

D.    EVALUASI PEMBELAJARAN
Evaluasi dilakukan didasarkan pada keaktifan di kelas, penulisan dan presentasi makalah, serta hasil ujian akhir yang dilakukan secara tertulis.

E.     TOPIK/SUB TOPIK
1. Pengertian Ushul Fiqh  dan Hubungannya  dengan  Fiqh, Ruang Lingkup Kajiannya, serta Tujuan Mempelajarinya.
2.   Sejarah Perkembangan dan Aliran-Aliran Ushul Fiqh
3.   Sumber dan Dalil-Dalil Hukum Islam
Ø  Al-Qur’an
Ø  Sunah
Ø  Ijma’
Ø  Qiyas
Ø  Istihsan
Ø  Maslahah Mursalah
Ø  ‘Urf
Ø  Istishab
Ø  Syar’u Man Qablana
Ø  Madzhab Sahabat
4.     Hukum-Hukum Syari’ah
Ø  Hakim
Ø  Hukum
Ø  Mahkum Fih (Subjek Hukum)
Ø  Mahkum ‘Alaih (Objek Hukum)
5.     Metode Penemuan Hukum Islam
Ø  Metode Linguistik
Ø  Metode Maqasid asy-Syari’ah
6.     Ijtihad
Ø  Pengertian, Dasar Hukum, Obyek Ijtihad
Ø  Mujtahid dan Persyaratannya
Ø  Taklid, Ittiba’, dan Talfiq

F.     REFERENSI
1.    Abdul Wahab Khalaf, ‘Ilmu Ushul Fiqh, Kuwait: Dar al-Qalam, 1978).
2.    Abdul Hamid Hakim, As-Sulam, Jakarta: Maktabah as-Sa’diyah Putra, t.t).
3.    Muhammad Abu Zahrah, Ushul Fiqh, (Beirut: Dar al-Fikr al-Araby, 1968).
4.    Wahbah az-Zuhaily, Ushul al-Fiqh al-Islami, (Damaskus: Dar al-Fikr, 1986).
5.  Michael Mumisa, Islamic Law, Theory and Intepretation, (Maryland: Amana Publication, 2002).
6.   Louiy Safi, The Foundation of Knowledge. A Comparative Study in Islamic and Western Methods of Inquiry, (Malaysia: International Islamic University Malaysia Press, 1996).
7.    Muhammad Hashim Kamali, Prinsip dan Teori-teori  Hukum Islam: Usul al-Fiqh, (terj.), (Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 1996).
8.   M. Hasbi Ash-Shiddieqy, Falsafah Hukum Islam, (Jakarta: Bulan Bintang, 1993).
9. Wael B. Hallaq, Sejarah Teori Hukum Islam: Pengantar Untuk Usul Fiqh Madzhab Sunni (terj.), (Jakarta: RajaGrafindo Persada, 2001).
10. Amir Syarifuddin, Ushul Fiqh, jilid. 1-2, (Jakarta: Logos Pustaka Ilmu, 2000).
11. dll.

0 komentar:

Posting Komentar

 
TOP